Hampir di mana-mana di dunia, penipuan adalah masalah yang dialami perusahaan dari semua ukuran. Tidak peduli meskipun sebuah perusahaan sudah berkembang pesat atau kuat, selalu ada orang jahat yang mencoba merugikan kehidupan orang lain dengan melakukan penipuan.

Di sini, di Paxful, keselamatan Anda dan keamanan uang Anda adalah prioritas utama kami, itulah sebabnya kami ingin Anda tahu apa yang kami lakukan dalam memerangi penipuan.

Paxful mematuhi hukum dan peraturan

Dulu, ruang Bitcoin pernah disebut sebagai “Wild West” Meskipun beberapa orang berpendapat bahwa saat ini pun “masih liar”, ruang tersebut telah benar-benar berkembang selama beberapa tahun terakhir. Lebih banyak aturan dan regulasi Bitcoin telah diberlakukan, menjadikannya tempat yang lebih aman dan nyaman bagi semua orang.

Sebagai platform yang hadir di tengah-tengahnya, kami ingin meyakinkan semua orang bahwa kami mengikuti semua hukum dan peraturan yang berlaku. Inilah sebabnya mengapa kami memiliki kebijakan AML yang ketat dan mengapa kami tidak dapat melayani negara-negara tertentu. Kami memiliki tim kepatuhan kelas dunia yang memastikan bahwa kami, sebagai platform keuangan, memainkan peran kami dalam menciptakan ruang mata uang kripto yang lebih aman dan terjamin.

Apa yang kami lakukan untuk menjaga keamanan platform?

Sedini mungkin, kami mencoba mengidentifikasi aktor jahat dan menghentikan rencana apa pun yang mereka miliki. Kami dapat melakukan ini dengan menangguhkan, mengunci, membekukan, melarang, atau menahan akun, memungkinkan kami untuk menjaga agar semua aktor jahat tidak menjangkau pengguna yang jujur di platform. Semua batasan pada akun ini sangat berbeda, tergantung situasinya.

Akun yang ditangguhkan

Saat kami menangguhkan akun, kami membatasi pengguna untuk mengakses akun Paxful mereka, ini berarti telah terjadi pelanggaran yang jelas terhadap Ketentuan Layanan (ToS) kami, dan kami menganggap akun tersebut berbahaya. Pastikan Anda sudah membaca Persyaratan Layanan kami dengan hati-hati dan berjual beli secara bertanggung jawab, karena tindakan penangguhan akun tidak dapat diubah.

Akun terkunci

Di sisi lain, jika akun terkunci, itu merupakan tindakan keamanan sementara. Tindakan ini dilakukan mungkin karena pengguna masuk dari lokasi baru atau karena kami mendeteksi aktivitas yang mencurigakan. Dalam kasus yang demikian, kami mengunci akun dengan aktivitas mencurigakan hingga kami dapat mengonfirmasi kepemilikan dan identitasnya. Jika akun Anda pernah terkunci, periksa email Anda untuk menemukan pesan dari kami dan cari tautan yang dapat diklik untuk membuka penguncian akun Anda.

Akun yang dibekukan

Ketika sebuah akun dibekukan, itu artinya transaksi seperti membeli, menjual, atau menarik dana untuk sementara tidak tersedia bagi pengguna tersebut. Jika akunmu dibekukan dan kamu ingin tahu cara mengembalikannya, periksa emailmu untuk melihat informasi lebih lanjut, lalu hubungi kami untuk mengetahui langkah selanjutnya.

Akun yang dilarang

Jika sebuah akun diblokir, maka akun itu dilarang membeli dan menjual lagi di platform secara permanen . Namun, pemilik akun akan dapat melakukan penarikan satu kali semua dana di dompet dan mengirimkannya ke alamat dompet mana pun yang mereka pilih. Sama seperti akun yang ditangguhkan, akun yang diblokir tidak dapat dibuka, jadi jika kamu penasaran bagaimana cara memulihkan akun Paxful yang diblokir, jawabannya: kamu tidak bisa.

Akun ditahan

Sama seperti ketika akun dibekukan, akun yang ditahan akan dibatasi untuk melakukan transaksi, setidaknya untuk sementara waktu. Setelah jangka waktu tersebut berakhir, pemilik akun perlu mengonfirmasi identitasnya sebelum mendapatkan akses lagi.

Secara bersama-sama, pembatasan-pembatasan akun ini membantu membuat platform menjadi tempat yang lebih aman bagi semua orang dengan menjauhkan semua pelaku kejahatan.

Menjaga lingkungan jual beli yang aman

Dengan memberi pembatasan pada akun yang kami anggap mencurigakan, kami melindungi pengguna jujur ​​kami dari pelaku jahat di platform. Mereka adalah orang-orang yang menggunakan beberapa akun Paxful, identitas palsu, akun dari negara yang dilarang OFAC, dan orang yang secara tidak etis menyalahgunakan berbagai macam opsi pembayaran kami.

Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, perang melawan penipuan adalah masalah yang dihadapi semua perusahaan, termasuk Paxful. Bantu kami membatasi akun berbahaya ini dan menjaga keamanan platform dengan memberi tahu kami jika Anda bertemu dengan pengguna yang berperilaku di bawah:

  • Menjual kripto dan kemudian meminta Anda untuk membatalkan jual beli setelah pembayaran dilakukan
  • Meminta untuk berjual beli di luar eskro dengan berkomunikasi melalui aplikasi berkirim pesan lain
  • Membalik pembayaran atau melakukan tolak bayar setelah pembayaran diproses
  • Menyimpan mata uang kripto Anda dalam ekskro tanpa memiliki niat untuk menyelesaikan jual beli
  • Berjual beli dengan satu kartu hadiah beberapa kali atau menukar kartu hadiah yang telah digunakan
  • Menipu atau memaksa Anda untuk segera melepaskan kripto dari eskro tanpa menyelesaikan jual beli

Dengan segera melaporkannya, kami dapat membatasi akun orang tersebut sehingga platform tetap aman.

Lakukan peran Anda

Dalam keseluruhan perjuangan Paxful melawan penipuan, kami berjuang keras dan menggunakan setiap sumber daya yang kami miliki untuk memastikan keamanan Anda. Kami tidak akan pernah menghentikan perjuangan ini, tetapi semuanya akan percuma jika Anda tidak dapat mengambil peran.

Jika Anda pernah melihat seseorang melanggar Persyaratan Layanan kami, silakan hubungi kami atau segera laporkan. Selain itu, kami ingin mendapatkan saran dan masukan dari Anda terkait apa yang dapat kami lakukan lagi untuk membuat platform yang lebih aman, jadi jangan ragu untuk menghubungi kami dan memberi tahu kami.

Perjuangan melawan penipuan memang bukan pekerjaan mudah, tetapi tidak ada musuh yang tidak bisa dikalahkan. Selama kita tetap waspada dan selalu bekerja sama, maka kita pun pasti akan memenangkan pertarungan ini. Mari bersama-sama kita buat kripto jadi tempat yang aman untuk semua orang.